-Pendaftar merupakan pelaku usaha di sub sector Modest Fashion (busana muslim) dan memiliki brand sendiri
-Telah memiliki kegiatan usaha minimal 1 (satu) tahun
-Pendaftar merupakan Warga Negara Indonesia yang memiliki E-KTP dan sebagai penanggung jawab badan usaha
-Pendaftar memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB) serta legalitas lainnya yang diterbitkan instansi berwenang.
-Memiliki nama dan tempat kedudukan usaha pariwisata dan ekonomi kreatif yang tetap di Indonesia, ditunjukkan dengan surat keterangan domisili dari Pemerintah Kelurahan/Desa setempat atau surat izin usaha sesuai ketentuan
-Memiliki NPWP atas nama Badan Usaha dengan status aktif.
-Baik pendaftar atau usaha yang didaftarkan tidak sedang dalam kasus hukum perdata atau pidana.
-Diutamakan yang telah memiliki HAKI atau sedang mengajukan kepemilikan HAKI
-Diutamakan bila sudah pernah melakukan ekspor atau berorientasi ekspor.
-Bersedia dan siap untuk mendapatkan pendanaan dan pembiayaan untuk mengembangkan bisnisnya
-Belum pernah menjadi pemenang dan finalis dalam kompetisi MFFF 2019
-Melampirkan profil usaha dan laporan keuangan 1 tahun terakhir